Lions Indonesia Distrik 307 B1 Piknik Bersama Anak-Anak Penderita Kanker

man-headphones

Sosial, Kesra, Lions Indonesia Distrik 307 B1 Piknik Bersama Anak-Anak Penderita Kanker ke Ancol.

CN, JAKARTA - Semangat dan pengharapan dua hal yang paling dibutuhkan oleh anak-anak penderita kanker yang  sedang berjuang untuk sembuh. Bagi keluarga maupun pasien kanker anak, memiliki semangat dan harapan terus menerus bukanlah hal yang mudah. Belum lagi, rasa bosan berkepanjangan yang timbul akibat terbatasnya ruang gerak, karena tidak dapat bermain seperti teman-teman seusianya.

Memahami kondisi tersebut para sukarelawan yang tergabung dalam Perkumpulan Lions Indonesia distrik 307-B1 berinisiatif untuk mengajak anak-anak penderita kanker untuk sejenak merasakan kebahagiaan dengan menyelenggarakan acara Ayo Piknik di Ocean Dream Samudra Ancol Jakarta, diikuti oleh 25 anak penderta kanker. "Acara Ayo Piknik diselenggarakan bertepatan dengan Hari Kanker Anak International pada 15 Februari 2023, bertujuan untuk memberi kegembiraan yang dapat menumbuhkan kembali semangat anak-anak penderita kanker untuk terus berjuang," kata District Governor 307-B1, Erijanto Djajasudarma, Rabu (15/2/2023).

Ia mengungkapkan, Taman Impian Jaya Ancol menjadi pilihan utama, karena selain memiliki fasilitas yang menunjang, Ancol adalah salah satu impian sebagian besar peserta yang mendaftar. "Peserta anak-anak kebanyakan datang dari keluarga golongan ekonomi lemah yang berasal dari luar kota. Mereka tinggal di rumah-rumah singgah di Jakarta, yang salah satunya adalah  Rumah Singgah Lions yang dikelola oleh Yayasan Lions Indonesia," ujarnya.

Selain anak penderita kanker, panitia juga mengajak keluarga yang merawat atau caregiver. Hal ini berkenaan dengan tema International Childhood Cancer Day 2023, Better Survival is Achievable #throughtheirhand (Tingkat Kesembuhan Yang Lebih Baik Dapat Dicapai #melalui tangan mereka) artinya, para caregiver yang mayoritas adalah orang tua atau keluarga pasien, memiliki peran yang sangat penting dalam proses kesembuhan.

Kanker anak merupakan salah satu dari 5 fokus utama pelayanan Lions Club International. Dengan dukungan dan konsultasi dengan Komite Kanker Anak 307B1, acara ini dikemas sedemikian rupa agar anak-anak tidak mengalami kelelahan. (*)
 

Terpopuler

To Top